Minggu, 27 Februari 2011

Sarabba Minuman khas Makassar


Di Indonesia, telah banyak minuman khas daerah yang diketahui secara umum antara lain bajigur, bandrek (Jawa Barat), wedang, sekoteng dan serbat (Jawa Tengah ataupun Jawa Timur), bir pletok (Jakarta), es cendol, es teler, dan lain sebagainya. Namun pernahkah Anda mendengar minuman khas daerah yang namanya Sarabba?

Kalaupun belum, saya coba perkenalkan ya..

Sarabba merupakan minuman tradisional khas Sulawesi Selatan khususnya Makassar yang dikenal baik sekedar sebagai minuman penghangat tubuh maupun sebagai obat pengusir flu demam dan masuk angin. Komposisi dasar dari sarabba terdiri dari jahe segar, gula merah, santan atau susu dengan dipadu merica ataupun sereh. Ada pula beberapa resep yang menambahkan beberapa jenis rempah-rempah lainnya semisal cengkeh dan kayu manis.

Tapi tahukah Anda, selain sekedar sebagai minuman penghangat tubuh, sarabba juga kaya akan berbagai khasiat antara lain:

  • meningkatkan stamina dan kekebalan tubuh,
  • mengobati influenza, pusing dan MIGRAIN
  • mengatasi perut kembung serta mual
  • melancarkan peredaran darah
  • mengatasi nyeri otot serta gejala reumatik
Namun perlu pula diwaspadai, bahwa tingkat ke-pedis-an serta kondisi dan komposisi santan ataupun susu dari sarabba dapat menggangu kinerja lambung Anda, oleh karenanya pastikan bahwa sarabba yang Anda akan konsumsi aman dan higienis.